Polsek Menes Mengahiri Kegiatan Sekolah Lapang Kelompok Tani

 

Pandeglang – Akp Hero, SH. Kapolsek Menes Polres Pandeglang mengahdiri kegiatan Pembentukan dan Penyelenggaraan Sekolah Lapang Kelompok Tani yang dilaksanakan di Kec. Menes Kab. Pandeglang Banten. (20/9/2023).

Upaya meningkatkan produktivitas pertanian di Kabupaten Pandeglang mendapatkan dukungan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kab. Pandeglang Banten.

Salah satu bentuk dukungan itu adalah pelaksanaan kegiatan Pembentukan dan Penyelenggaraan Sekolah Lapang Kelompok Tani yang dilaksanakan di Kec. Menes Pandeglang Banten.

 

Secara resmi, kegiatan yang diikuti sekitar 30 petani perwakilan kelompok tani dari Kecamatan Menes Kab. Pandeglang ini dibuka, Rabu (20/09/2023) pagi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut

1. Sdr.Gatot Ginanjar,S.pt.MP (Koordinator Penyuluhan BPP Kec.Menes Kab.Pandeglang).

2. Sdr. Azis, Safarudin, M.Pd (Sekmat Menes).

3. AKP Hero,SH (Kapolsek Menes).

4. Peltu Sayidi (Bhabinsa Purwaraja)

5. Sertu Yanto (Bhabinsa Koramil Menes)

6. Sdr. H.Encep (Kepala Desa Menes).

7. Sdr.Arif (Staf Dinas Pertanian Kab.Pandeglang).

8. Ketua Kelompok Bina Tani Ds.Menes

9. Para Anggota Gapoktan Bina Tani Ds.Menes.

 

Demi meningkatan keterampilan dan pengetahuan petani bersama PPL dalam memanfaatkan lahan dan informasi iklim. Termasuk mengantisipasi dampak fenomena iklim ekstrim, serta mengajari para petani agar memahami tentang cuaca dan iklim.

“Selama tiga kali pembelajaran, para petani  akan diberikan materi iklim dan cuaca dari para narasumber saat sosialisasi pertama sampai ketiga. Mulai dari tanam perdana, 1,5 bulan saat tanaman padi diberi pupuk, serta pada saat panen raya,” jelas dia.

 

Pak Camat kec. Menes menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan Sekolah Lapang di Kec. Menes, karena berdampak terhadap peningkatan produktivitas pertanian daerah yang saat ini tengah mengalami penurunan.

“Saya mendapatkan informasi dari Pak Sekmat, produktivitas pertanian kita mengalami penurunan. Tentu dengan adanya kegiatan ini, selain meningkatkan pengetahuan dan pemahaman petani terhadap cuaca dan iklim, juga meningkatkan produktivitas pertanian,” kata Abdul Haris.

Selanjutnya, ia meminta kepada para petani yang ikut Sekolah Lapang dapat mendengarkan dengan baik apa yang disampaikan para narasumber. Karena ilmu pengetahuan dan keterampilan yang didapat akan menunjang kemajuan sektor pertanian daerah.

“Pesan saya kepada bapak dan ibu di sini, tolong ilmu yang didapatkan nantinya agar ditransfer ke rekan-rekan petani lainnya yang tidak ikut kegiatan. Karena pengetahuan ini harus terus diperluas agar bermanfaat bagi kita semua,” ucap Haris.

Akp Hero menambahkan “kami siap mendukung dan turut serta mengawal serta memonitor sehingga pupuk subsidi tepat sasaran, petani makmur negara subur” singkat Hero.

Mungkin Anda Menyukai